HARIAN BERKAT – Guna memastikan ketersedian dan stabilitas minyak goreng menjelang Ramadan dan Idul Fitri 2022, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pabrik minyak goreng PT. Tunas Baru Lampung (PT. TBL), Palembang, Sumatera Selatan, Jumat 1 April 2022.
“Baru saja kita melaksanakan peninjauan untuk mengetahui secara langsung terkait produksi khususnya minyak curah, yang memang kita ingin pastikan setelah ditetapkannya harga eceran tertinggi (HET) maka minyak curah kita harapkan segera ada di pasar,” ungkap Sigit usai peninjauan.
Dalam tinjauannya, Sigit meminta kepada pihak produsen untuk meningkatkan jumlah produksi khususnya terhadap minyak goreng jenis curah.
Apalagi, PT. TBL telah mendapatkan kuota produksi dari Kemenperin sebanyak 1.400 ton untuk bulan April 2022, yang tadinya di Maret 2022 hanya 560 ton/bulan.
Dengan peningkatan jumlah produksi tersebut, Sigit berharap, stok atau ketersediaan minyak goreng curah dalam keadaan aman dan cukup guna memenuhi kebutuhan atau permintaan dari masyarakat.