Bersedia Jadi Calon Presiden RI, Yuliansyah: Gerindra Kalbar Siap Menangkan Prabowo

  • Bagikan
Ketua DPD Partai Gerindra Kalbar, Yuliansyah bersama Edi Rusdi Kamtono bersama rombongan di Rapimnas Partai Gerindra FOTO : MDY Sappo

“Tentu saja se isi Sentul Internasional Convention Center (SICC) bergemuruh menyambut dengan sukacita kesediaan Pak Prabowo jadi Capres 2024 tersebut. Karena kami yakin, Ketum Prabowo akan memenangkan Pilpres 2024,’’ tegas Yuliansyah.

Baca Juga: Syukuran Penempatan Gedung Baru Gerindra Kalbar, Yuliansyah : Saya Minta Bapak Haji Prabowo yang Resmikan

Ketua Harian Gerindra Dr. Ir. Sufmi Dasco Ahmad, S.H., M.H pada Rapimnas tersebut membacakan hasil rekomendasi kepada para kader di penghujung acara Rapimnas. Dasco mengatakan hasil rekomendasi itu memperhatikan pandangan dari DPD, organisasi sayap, dan dewan pimpinan luar negeri (DPLN) Gerindra.

“Rapimnas telah menetapkan Ketua Dewan Pembina sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai Capres pada Pilpres 2024,” tambah Yuliansyah.

“Segala hal yang berkaitan dengan proses pemilihan presiden dan wakil presiden, kerja sama partai politik, dan strategi pemilu, akan diserahkan sepenuhnya kepada Bapak Prabowo,” ujar Dr. Ir. Sufmi Dasco Ahmad, S.H., M.H dalam pidatonya.***

 

***

  • Bagikan