HARIAN BERKAT – Sebuah kecelakaan maut terjadi pada Rabu 21 September 2022 di Jalan Sungai Ambangah, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat. Akibat kejadian itu pengemudi sepada motor tewas tergilas ban truk.
“Kecelakaan Lalu Lintas di Jalan Sungai Ambangah tersebut terjadi pada hari Rabu tanggal 21 September 2022, korban NN (57) pengemudi sepada motor itu tewas ditempat akibat terlindas mobil truk yang dikemudikan LS (34),” kata Kanit Laka Polres Kubu Raya Ipda I Wayan Mahardika menjelaskan di Kubu Raya, Kamis 22 September 2022.
BACA JUGA : Kapal TB Bintang Intan Laut 7 Tenggelam, Tim SAR Evakuasi 6 ABK
Kanit Laka Polres Kubu Raya kembali menjelaskan tragedi kecelakaan maut tersebut bermula saat mobil truk yang dikemudikan LS dari arah Desa Kapur menuju Jalan Sungai Ambangah bertemu dengan kendaraan korban dari arah yang sama.
BACA JUGA : 13 Kendaraan Ringsek saat Kecelakaan Beruntun di Tol Pejagan-Pemalang