Surya Paloh Yakin PKS dan Demokrat akan Menyatu Soal Anies Capres 2024

  • Bagikan
Surya Paloh (kanan), Ketua Umum Partai Nadem membacakan langsung deklarasi Capres Anies Baswedan (kiri) di Pilpres 2024. di Gedung Nasdem Jakarata, 3 Oktber 2022. Foto: antaranews.com/werry

HARIAN BERKAT – Surya Paloh, Ketua Umum DPP Partai Nasdem (nasional demokrat) yakin Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat akan menyatu dalam pengusungan Anies Baswedan sebagai Capres pada Pilpres 2024.

Surya Paloh kemudian menjelaskan dihadapan awak media bahwa soal PKS teman kita, teman kita Demokrat, jujur saja dari perspektif yang saya pahami, sebagai praktisi politisi, menyatukan pikiran, semangat dan dekat bersama Nasdem.

“Insya Allah semuanya menyatukan pikiran, semangat, dan dekat bersama dengan Nasdem. Insya Allah,” kata Surya Paloh usai Deklarasi Anies Baswedan Sebagai Capres 2024 di Nasdem Tower, Jakarta, Senin 3 Oktober 2022 sebagaimana dilansir antaranews.com.

Baca Juga: Siap Terima Tantangan Partai NasDem jadi Capres, Anies: Bismillah

Menurut Surya Paloh,  hubungan Partai Nasdem dengan PKS dan Demokrat baik dan semakin dekat.  Namun demikian, hingga saat ini antara NasDem, PKS , dan Demokrat belum secara resmi melakukan koalisi pada Pemilu 2024.

Jajaran petinggi PKS bahkan sudah mengunjungi Nasdem Tower bertemu dengan Surya Paloh. Begitu pula Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Baca Juga: Ketua Umum Pemuda Pancasila, Japto: Seluruh Anggota PP Wajib Dukung Anies Jadi Capres

Surya tidak memaksakan partai lain untuk membangun koalisi dengan Partai Nasdem yang telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres. Partai lain bisa mempertimbangkan capres yang diusung NasDem sesuai dengan kriterianya atau tidak.

“Eh kau liat calon NasDem ini ganteng apa kagak. Kita tanya dulu dia, kalau belum apa-apa kurang cocok ya sudahlah apa boleh buat. Kalau ganteng, ganteng. Kamu liat punya visi gak ya, punya kapabilitas untuk pimpin bangsa ini gak, kalau sepakat dengan Nasdem sudah dua poin. Kamu yakin gak Anies Baswedan, ya udah kita atur baik-baik,” kata Surya Paloh.

  • Bagikan