HARIAN BERKAT – Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan mendukung setiap gerakan literasi di Kota Pontianak. Hal itu menurutnya sejalan dengan visi dan misi Kota Pontianak, yaitu ‘Pontianak Kota Khatulistiwa Berwawasan Lingkungan, Cerdas dan Bermartabat.’
Salah satunya seperti yang digencarkan oleh Komunitas Read Aloud Kalbar. Dengan mengadakan Lomba ‘Bace Pontianak’ yakni lomba membaca buku secara nyaring menggunakan bahasa Melayu Pontianak. Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-251 Kota Pontianak.
“Kami Pemerintah Kota Pontianak sangat mendukung dengan diselenggarakannya setiap gerakan literasi, apalagi ini diadakan dalam rangka menuju Hari Jadi ke-251 Kota Pontianak,” ungkapnya.
Baca Juga : Anak Terlindungi Indonesia Maju Jadi Tema Peringatan HAN 2022
Secara statistik di tingkat nasional, budaya membaca memang diakui masih lemah. Oleh sebab itu, menjadi fokus pihaknya agar generasi mendatang dididik untuk gemar bahkan memerlukan bacaan berkualitas.
Banyak tantangan yang dihadapi untuk menjadikan anak-anak gemar membaca terutama di era digitalisasi saat ini.