Kecamatan Pontianak Selatan Menggelar Kegiatan Musrenbang

  • Bagikan
Musrenbang
Walikota Pontianak Edi Kamtono membuka kegiatan Musrenbang Kecamatan Pontianak Selatan. Foto : prokopim

HARIAN BERKAT – Untuk menghimpun dan mengakomodir usulan-usulan masyarakat dalam pembangunan, Kecamatan Pontianak Selatan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Hotel Ibis Pontianak, belum lama ini.

Musrenbang yang digelar Kecamatan Pontianak Selatan ini sebagai wujud komitmen membangun Kota Pontianak.

Hadir dalam kesempatan tersebut Walikota Pontianak, Edi Kamtono menerangkan, setelah pembahasan Musrenbang di tingkat kelurahan, kemudian berlanjut di tingkat Kecamatan Pontianak Selatan.

Baca Juga : Gelaran Musrenbang Kecamatan Pontianak Timur Tahun Anggaran 2024

Ia berharap melalui Musrenbang ini, permasalahan di wilayah tersebut bisa dipetakan untuk selanjutnya ditangani. Apalagi ini menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya berdasarkan peraturan perundang-undangan dengan melibatkan seluruh masyarakat dalam proses pembangunan.

“Oleh sebab itu Musrenbang ini kita fokuskan untuk masyarakat menyampaikan permasalahan-permasalahan yang ada di lapangan terutama lingkungan permukiman,” ujarnya saat hadir pada Musrenbang yang digelar Kecamatan Pontianak Selatan yang dilaksanakan pada Rabu 15 Februari 2023.

Kecamatan Pontianak Selatan menjadi salah satu daerah pusat kota dengan karakter wilayah kawasan perdagangan, perkantoran dan permukiman serta sebagai daerah perlintasan.

  • Bagikan