Atasi Banjir, Pemkab harus Tingkatkan Fungsi Drainase Dalam Kota Sanggau

  • Bagikan
Foto: Mawardi

HARIAN BERKAT – Banjir yang kerap melanda sebagian wilayah di Kota Sanggau saat musim penghujan, menimbulkan polemik di tengah-tengah masyarakat. Buruknya sistem drainase dituding menjadi pemicu banjir yang tak pernah terjadi sebelumnya.

Pemerhati tata kota, Mawardi kepada wartawan menyampaikan keprihatinanya atas kondisi banjir di kota Sanggau yang kian memprihatinkan.

Baca Juga: Petani Sanggau Enggan Menjual Gabahnya. Ini Penyebabnya

“Keadaan banjir dan genangan di perkotaan kita makin hari makin kelihatan membesar dan memberikan dampak negatif yang harus segera ditangani dengan serius. Genangan, baru dirasakan menjadi persoalan ketika sudah menggenangi daerah pemukiman maupun jalan,” kata Mawardi, Rabu 15 Maret 2023.

Mawardi menyayangkan, pembangunan wilayah pemukiman yang terus tumbuh tidak mempertimbangan pembangunan dan penataan drainase.

“Dari hal ini maka penataan dan peningkatan fungsi jaringan drainase perlu segera dilakukan agar permasalahan banjir dan genangan dengan segala akibatnya di dalam kawasan pemukiman dan perkotaan dapat diminimalisir bahkan di hilangkan,” bebernya.

Baca Juga: Pemkab Sanggau Masih Belum Keluarkan Regulasi HET Pembelian Beras dan gabah

  • Bagikan