BREAKING NEWS : Seorang Pengendara Motor Tewas Disambar Petir di Kawasan Kampus Untan Pontianak

  • Bagikan
Seorang pengendara motor tewas disambar petir di kawasan Kampus Untan Pontianak. Foto : Tangkapan layar video yang beredar di WhatsApp

HARIAN BERKAT – Seorang pria di Pontianak, Kalbar tewas menggenaskan usai disambar petir pada Sabtu 1 Juli 2023 sore.

Pria tersebut disambar petir saat mengendarai sepeda motor ketika melintas di kawasan kampus Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak.

“Mengggunakan motor, korban melintas di jalan samping gedung Fisipol dan dekat dengan kampus Fakultas Hukum Untan,” ujar saksi mata Rudi, Sabtu 1 Juli 2023.

BACA JUGA : Oknum Polisi AKP SW yang Peras Tukang Bubur di Cirebon Dipecat

Ia mengatakan, ketika korban berkendara saat itu hujan deras. Tiba-tiba terdengar suara petir yang menggelegar, dan tak lama berselang warga setempat menemukan korban dalam keadaan tak sadarkan diri.

“Korban disambar petir saat hujan deras. Kondisinya ditemukan warga sudah tak sadarkan diri,” ujar dia.

  • Bagikan