HARIAN BERKAT –Chatama Albiantoro raih juara 3 dalam Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan LLAJ Tingkat Nasional Tahun 2023.
Baca Juga: Harisson Resmi Dilantik Sebagai PJ Gubernur Kalbar
Pada ajang Penganugerahan Insan Peduli Keselamatan Jalan Tahun 2023 yang diselenggarakan Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub, pada Kamis 14 September 2023.
Pelajar SMAN I Pontianak, Chatama Albiantoro mewakili Provinsi Kaimantan Barat dalam pemilihan pelajar pelopor keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan tingkat nasional Tahun 2023, dengan judul karya tulis inovasi “ASISTEN (Advanced Simulator Safety Technology) Untuk Indonesia Emas.
Selain itu, perwakilan Kalimantan Barat yang lain atas nama Grace Angelica Siburian dari SMAN 3 Sintang juga berhasil menempati peringkat 4 tingkat Nasional dalam kegiatan yang sama dengan judul karya tulis inovasi “SWIFTIES (Smart Warning Information From Effective and Enviromentally Friendly Road Stud).
Proses pemilihan berlangsung mulai 11 sampai dengan 14 September 2023 dengan jumlah peserta sebanyak 51 siswa yang berasal dari 20 provinsi.
Kepala Dinas Perhubungan (Kadis) Anthonius Rawing dan pendamping perwakilan Kalbar yang hadir langsung bersama Chatama Albiantoro menerima penghargaan dari Dirjen perhubungan Darat Hendro Sugiarto menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kemenhub RI yang sudah memberikan serta menetapkan Kalbar sebagai juara 3 pelajar pelopor Keselamatan LLAJ Tingkat Nasional pada tahun 2023.