Bupati Kapuas Hulu Serahkan Tropi kepada Kesebelasan Trans Buakmau

  • Bagikan
Bupati Kapuas Hulu Serahkan Tropi kepada Kesebelasan Trans Buakmau

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengapresiasi kegiatan peringatan HUT Desa Nanga Suruk. Pasalnya banyak lomba yang diadakan, ada sampan bidar, lomba voli dan sepak bola. Tahun depan Pemda siap dukung perbaikan lapangan sepak bola Gusti Ali Akbar.

“Saya lihat kegiatan disini sangat diminati masyarakat, banyak yang hadir. Bahkan kali ini adalah event sepak bola dengan hadiah terbesar di Kapuas Hulu,” ujarnya.

Bupati berharap prestasi olahraga Kapuas Hulu semakin baik. Saat ini Kapuas Hulu sudah diperhitungkan ditingkat Nasional.

Baca Juga: Pj Gubernur Kalbar Tinjau Fasilitas Kesehatan di Kapuas Hulu

“Ini semua tentu berawal dari antusias masyarakat dengan kegiatan olahraga. Kita sama-sama kembangkan olahraga di Kapuas Hulu,” tuntasnya. (Yohanes Santoso)

  • Bagikan