HARIAN BERKAT – SMP Negeri 11 Pontianak kian menorehkan prestasinya, tidak hanya prestasi di tingkat daerah juga prestasi di tingkat nasional.
Tercatat prestasi yang baru-baru ini diraih SMP Negeri 11 Pontianak, yakni penghargaan Adiwiyata Tingkat Nasional yang dditerima langsung oleh Kepala SMP Negeri 11 Pontianak pada 17 Oktober 2023 lalu.
Kemudian prestasi lainnya yang berhasil diraih SMP Negeri 11 Pontianak yakni penghargaan Sekolah Sadar Hukum dan HAM yang diterima sekolah pada 28 November 2023.
Baca Juga : Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPB Ikuti Expo kewirusahaan
Ucapan terimakasih disampaikan Kepala SMP Negeri 11 Pontianak, Mutayam pada para pihak yang sudah bekerjasama dan bekerja keras untuk pencapaian yang sudah diraih sekolah hingga saat ini.
“Prestasi ini tidak terlepas peran komite orang tua siswa dan rekan para guru yang support serta dukungan. Dan tidak terlepas dari pembinaan Diknas Kota Pontianak,” ungkap Kepala SMP Negeri 11 Pontianak.
Mutayam yang belum genap dua tahun menjabat Kepala SMP Negeri 11 Pontianak ini sudah banyak memberikan hasil kerjanya dalam meraih prestasi sekolah.
Hal tersebut ditunjukan dalam satu bulan meraih dua penghargaan tingkat nasional dari bidang Adiwiyata dan Sadar Hukum.