HARIAN BERKAT – Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) menemukan adanya praktek pengurangan volume gas LPG 3 Kg seberat 200-700 gram.
“Harusnya masyarakat atau konsumen itu menerima, membeli dengan isi gas 3 kg, setelah dicek rata-rata isinya antara kurangnya antara 200-700 gram. Jadi isinya ini rata-rata 2.800 sampai 2.200 gram yabg harusnya 3.000 gram kan,” ungkap Zulkifli Hasan, Sabtu 25 Mei 2024.
Baca Juga: Kepergok Gunakan LPG 3 Kg, Prilly Latuconsina Minta Maaf
Menurut Zulhas, ada 11 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Elpiji (SPBBE) yang tersebar di Jakarta, Tangerang, hingga Bandung terbukti melakukan praktik kecurangan tersebut.
“Kita sudah menemukan ada 11 SPBE baru dicek Jakarta, Tangerang sebagian Bandung, Ciwaru, Cimahi itu sudah ada 11 kita temukan yang kuantitasnya jumlahnya tidak sesuai,” tuturnya.