Pencegahan Stunting, Kubu Raya Siap Sambut Sekretaris Wakil Presiden

  • Bagikan
Pj Bupati Kubu Raya Syarif Kamaruzaman, saat memimpin rapat daring bersama Sekretaris Wakil Presiden dan Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden terkait TPPS. Foto: Prokopim Kubu Raya

HARIAN BERKAT –Sekretaris Wakil Presiden akan berkunjung ke Kabupaten Kubu Raya dalam rangka pemantauan pengukuran dan intervensi serentak pencegahan stunting di Provinsi Kalimantan Barat, 11-13 Juni 2024.

Baca Juga : Sekda Yusran Optimis Generasi Kubu Raya Menjadi Generasi yang Unggul

Pemerintah Kabupaten Kubu Raya pun menggelar rapat yang dipimpin langsung Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya Syarif Kamaruzaman.

Rapat terkait persiapan pendampingan dan pengawalan kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Pamong Praja II Kantor Bupati Kubu Raya, Senin 10 Juni 2024.

Pj Bupati Syarif Kamaruzaman menjelaskan pihaknya telah melakukan rapat daring bersama Sekretaris Wakil Presiden dan Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden terkait dengan Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS).

“Jadi fokusnya ada lima kabupaten di Kalimantan Barat di mana salah satunya Kubu Raya,” kata Pj Bupati Kamaruzaman.

  • Bagikan