HARIAN BERKAT – Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, dr Harisson, M.Kes, bersama Pj Ketua TP PKK Provinsi Kalbar Windy Prihastari, S.STP, M.Si, menghadiri Pembukaan Kejuaraan Menembak Tanjungpura Open Shooting Championship IPSC Tahun 2024 bertempat di Lapangan Indoor Rahmad Kodam XII Tanjungpura, Jum’at 5 Juli 2024.
Kejuaraan menembak tersebut dibuka secara resmi oleh Pngdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan, SE, dalam rangka HUT ke-66 Kodam XII/Tpr yang juga turut dihadiri jajaran Forkopimda, instansi vertikal, peserta lomba menembak dan undangan lainnya.
Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan menyampaikan bahwa even tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun dalam rangka HUT Kodam XII.
Baca Juga : Windy Audiensi Bersama Dua Anak Berprestasi Wakili Kalbar Menuju HAN 2024 di Papua
“Tahun ini ada beberapa even kegiatan yang dilaksanakan, apakah untuk internal seluruh anggota TNI-POLRI, termasuk masyarakat Kalbar dan Kalteng dan perwakilan seluruh Indonesia, antaranya adalah turnamen Tenis Lapangan, Tenis meja, Bola Volly Putra putri, mini soccer, Golf, Lari 5 kilometer 10 kilometer,” kata Mayjen TNI Iwan Setiawan.
Dikatakannya bahwa tujuan kegiatan olahraga tersebut adalah sebagai sarana silaturahmi antara keluarga besar Kodam XII dengan masyarakat, kemudian menyalurkan hobi masing-masing.
“Sampai saat ini antusias penggemar menembak sangat banyak dan yang daftar menembak ada 320 orang dan tetap dibuka selama tiga hari kedepan. Kemudian ini juga sarana mencari atlet Kalbar yang bisa berprestasi nasional dan internasional,” tuturnya.
