HARIAN BERKAT – Cuaca ekstrem di Kabupaten Sanggau tak hanya memicu kebakaran hutan dan lahan, tapi juga tingginya harga sayur mayur. Suplai dari pemasok pun sempat terganggu.
Salah seorang pedagang di pasar Sentral, Mudhori, mengakui kenaikan satur mayur. Ia mengatakan, kenaikan terjadi pada jenis sayuran bayam dan kangkung. Mudhori mengaku jenis sayuran tersebut mengalami kenaikan antara Rp3 ribu hingga Rp4 ribu.
Baca Juga: Kasus Narkoba Mendominasi Penanganan Perkara di Kejari Sanggau
“Sekarang sayur bayam naik Rp 18 ribu, padahal harga sebelumnya diharga Rp 15 ribu. Sedangkan sayur kangkung naik Rp 15 ribu, harga sebelumnya berkisar Rp 12 ribu,” kata Modhori ditemui di lapak jualannya, belum lama ini.
Sementara itu, harga tomat justeru sebaliknya. Dipasaran harga tomat terpantau turun. Sebelumnya harga tomat mencapai Rp 26 ribu perkilo, kini Rp 16 ribu perkilo.
“Kalau kentang naiknya sudah lama, malahan tidak ada pergerakan penurunan harga, saat ini berkisar Rp 28 ribu perkilogram. Padahal harga sebelumnya berkisar Rp 22 ribu hingga Rp 25 ribu,” ujar Modhori.