PAN Beri Rekomendasi Pada Sujiwo-Sukiryanto Maju Pilkada Kubu Raya

  • Bagikan
Ketua DPW PAN Kalimantan Barat Boyman Harun memberi rekomendasi kepada Sujiwo-Sukiryanto untuk maju sebagai pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya pada Pilkada 2024. Foto: harianberkat.com

HARIAN BERKAT –Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) resmi memberikan rekomendasi kepada Sujiwo-Sukiryanto untuk maju sebagai pasangan Bakal Calon(Balon) Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya pada Pilkada 2024. Rekomendasi tersebut diberikan langsung Ketua DPW PAN Kalimantan Barat Boyman Harun.

Baca Juga: Tokoh Masyarakat Dukung Sujiwo Maju Sebagai Bupati Kubu Raya

Sukiryanto yang menerima rekomendasi tersebut menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan PAN.

Dirinya pun meyakini kalau partai besutan Zulkifli Hasan itu akan berperan sangat penting dalam perjuangan memenangkan pasangan Sujiwo-Sukiryanto pada Pilkada Kubu Raya 2024.

Ketua DPW PAN Kalbar Boyman Harun dan Sukiryanto menunjukan rekomendasi dukungan PAN kepada Sujiwo-Sukiryanto untuk maju sebagai pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya pada Pilkada 2024. Foto: harianberkat.com

“Pertama-tama, kami harus berterima kasih terlebih dulu kepada Partai Amanat Nasional yang hari ini telah memberikan rekomendasi kepada pasangan Sujiwo-Sukiryanto. Kami yakin dan percaya PAN akan berperan sangat penting guna memenangkan Pilkada yang akan berlangsung 27 November mendatang,” ucap Sukiryanto di Kantor DPW PAN Kalbar, Jalan Merdeka Pontianak, Kamis 1 Agustus 2024.

Penulis: Marupek
  • Bagikan