HARIAN BERKAT –Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Sambas pada Pemandangan Umum Fraksi DPRD menyikapi penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun anggaran 2025 memaparkan beberapa pandangan.
Sekretaris Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Sambas, Elfan Salambia, S.Sos, mengatakan satu dari beberapa hal yang menjadi perhatian Fraksinya diantaranya fokus pada pembangunan infrastruktur jalan-jalan penghubung antar kecamatan yang menjadi tanggung jawab kabupaten.
“Kami dari Fraksi Partai Demokrat meminta Pemerintah Daerah untuk fokus pada pembangunan infrastruktur jalan-jalan penghubung antar kecamatan yang menjadi tanggung jawab kabupaten,” ujar Elfan Salambia, Senin 28 Oktober 2024.
Baca Juga: Jalan Penghubung Tiga Desa di Kecamatan Tekarang Sambas Rusak Parah
Kata dia, setelah mencermati nota keuangan dan penjelasan atas Raperda tentang APBD Tahun Anggaran 2025, yang disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas beberapa waktu lalu, Fraksi Partai mengharapkan agar APBD tahun anggaran 2025 harus disusun dengan pendekatan kinerja yang berpedoman pada beberapa prinsip.
Diantaranya sebut dia, prinsip efektif, efisien, ekonomis, transparan dan bertanggung jawab dengan memperhatikan asas keadilan, kepatutan dan manfaat untuk orang banyak.
“RAPBD 2025 dan nota keuangannya baru sebatas menjelaskan alokasi anggaran dari berbagai bidang, minim sekali kejelasan transformasi struktural dan sistematis yang ingin dicapai,” papar Elfan.
Mengingat RAPBD 2025 disusun pada masa transisi pemerintahan, walaupun RAPBD Tahun Anggaran 2025 disusun oleh Pemerintahan Daerah yang telah berakhir masa tugasnya, diingatkan Elfan, yang menjalankan dan bertanggung jawab dalam laporan keuangan kelak adalah pemerintahan yang baru.
Oleh karena itu, pemerintahan yang baru nanti harap dia, akan tetap memiliki ruang yang luas untuk menyempurnakan anggaran melalui mekanisme yang sesuai peraturan.