Rutan Pontianak Raih Tiga Penghargaan dari Kemenkumham

  • Bagikan
Rutan Kelas 2A Pontianak menerima beberapa penghargaan

HARIAN BERKAT – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Pontianak berhasil meraih tiga penghargaan dari acara refleksi akhir tahun yang diselenggarakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalbar, Kamis 12 Desember 2024, di Hotel Golden Tulip, Kota Pontianak.

Tiga penghargaan yang diraih yakni Unit Kerja Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM), Kinerja Kehumasan Kategori Infografis, dan Satuan Kerja yang lolos penilaian TPI sebagai Satuan Kerja Berpredikat WBK.

Kepala Rutan Kelas 2A Pontianak, David Anderson Setiawan, mengatakan, prestasi tersebut merupakan capaian yang baik dan menjadi bukti kinerja Rutan Pontianak dalam membangun pelayanan publik yang profesional.

Menurut David, penghargaan yang diberikan merupakan komitmen dan pemicu untuk pegawai Rutan Pontianak agar terus memberikan pelayanan publik berbasis HAM, keterbukaan informasi yang dibutuhkan masyarakat serta komitmen seluruh pegawai untuk meraih predikat WBK.

“penghargaan ini tentu akan memotivasi kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” kata David, Jumat 13 Desember 2024.

  • Bagikan