Pelindo Gelar Simulasi Penanggulangan Keadaan Darurat dan Persiapan Nataru 2025

  • Bagikan

HARIAN BERKAT –  Dalam rangka meningkatkan harmonisasi dan pelayanan jasa pelabuhan menjelang masa Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Pontianak menyelenggarakan simulasi Penanggulangan Keadaan Darurat (PKD) pada Selasa 31 Desember 2024 di Dermaga 02 Pelabuhan Dwikora Pontianak.

Simulasi dilaksanakan dengan melibatkan seluruh stakeholer terkait yaitu diantaranya Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas 1 Pontianak, Kekarantinaan Kesehatan (BKK) Kelas 1 Pontianak, Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan (KP3) Pelabuhan Dwikora Pontianak, PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Pontianak, TNI dan POLRI, serta jajaran tim pengamanan.

Simulasi kegiatan ini yang dapat menggambarkan berbagai risiko kegiatan operasional sehari-hari dan bagaimana cara meminimalisir serta memitigasi risiko tersebut.

Simulasi dimulai saat proses penyandaran kapal sampai proses bongkar muat, dimana seorang petugas Anak buah Kapal (ABK) dari Kapal Dharma Kartika VII terjatuh/terpeleset di haluan kapal ketika proses pelemparan tali tross saat penyandaran kapal di Dermaga 02 Pelabuhan Dwikora, Pontianak.

Baca Juga : Pelindo Regional 2 Beri Program Pelatihan Sertifikasi Halal Pada 15 UMKM

Simulasi insiden tersebut menyebabkan risiko patah tulang tangan dan luka di kepala, sehingga dilakukan pertolongan pertama oleh tim medis kapal serta simulasi komunikasi percepatan penanganan insiden tersebut dengan instansi kesehatan terkait.

Manager Kepatuhan Bisnis, Mustafa, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Pelindo untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan pengguna jasa pelabuhan, terutama di saat lonjakan aktivitas menjelang Natal dan Tahun Baru.

“Dengan simulasi ini, kami dapat mengevaluasi sekaligus meningkatkan respons tanggap darurat khususnya di lingkungan Pelabuhan Dwikora Pontianak,” katanya.

Karena  itu pihaknya juga menghimbau kepada seluruh pengguna jasa pelabuhan untuk tetap mematuhi prosedur keselamatan dan segera melaporkan apabila terjadi hal-hal mencurigakan di lingkungan Pelabuhan ke Pos Bersama Jaga Terpadu di depan Terminal Penumpang dalam antisipasi kegawatdaruratan.

“Apel gabungan dengan pihak terkait dan penambahan personel operasional juga disiapkan untuk mendukung kelancaran arus penumpang maupun barang,” ujarnya.

Dan selain simulasi, dalam persiapan Nataru, Pelindo Regional 2 Pontianak juga telah melakukan berbagai langkah antisipasi lainnya.

Yaitu diantaranya untuk menyambut lonjakan penumpang telah dilakukan peningkatan fasilitas terminal penumpang, mulai dari ruang tunggu depan dan dalam yang nyaman dan terpantau CCTV di berbagai sudut.

Juga autogate masuk penumpang yang dapat meminimalisir penumpang gelap, penyejuk ruangan di beberapa titik, charging HP yang dapat digunakan oleh banyak penumpang.

Baca Juga : Pelindo Solusi Logistik dan Pelindo Regional 2 Pontianak Selenggarakan Program Teman Nelayan

Tersedia juga ruang menyusui yang privat, ruang bermain anak, penambahan jumlah toilet  yang bersih, mushola dan fasilitas-fasilitas lainnya agar merasa aman, nyaman, dan lancar dan meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan.

Sedangkan untuk antisipasi arus barang untuk kebutuhan masyarakat selama Nataru, telah dilakukan pengaturan jadwal kapal dan memastikan bahwa kegiatan pemanduan penundaan pelayanan kapal tetap berjalan lacar serta kegiatan layanan operasional bongkar muat tetap berjalan lancar.

“Sehingga diharapkan pasokan kebutuhan masyarakat khususnya Kalimantan Barat (Kalbar) seperti ketersediaan bahan pangan dan bahan-bahan pokok lainnya tetap terjaga dan terdistribusi dengan baik,” harap  Manager Komersial, Ervin Bayu.

Baca Juga : Tingkatkan Pelayanan Publik, Pelindo Regional 2 Pontianak Tambah Fasilitas Autogate Pada Terminal Penumpang

Pelindo sebagai bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang menjadi penggerak sektor logistik nasional terus berkomitmen untuk menjaga kelancaran penyelenggaraan angkutan laut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 dengan mengutamakan keamanan, keselamatan, dan kenyamanan para pengguna jasa.***

  • Bagikan