Pj Walikota Pontianak Edi Siap Dukung Pelaksanaan HPN 2025

  • Bagikan
Foto Bersama Pengurus PWI Provinsi Kalbar dengan Pj Walikota Pontianak Edi Suryanto, saat audiensi dalam rangka persiapan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 Tingkat Provinsi Kalbar. Foto: prokopim Pontianak

HARIAN BERKAT –Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) melakukan audiensi dengan Penjabat (Pj) Walikota Pontianak Edi Suryanto di Ruang VIP Walikota, Senin 20 Januari 2025.

Audiensi ini dipimpin  Ketua PWI Kalbar, Kundori didampingi Sekretaris PWI Kalbar, Deska Irnan Syafara, Bendahara PWI Kalbar, Jauhari Fatria, Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan PWI Kalbar, Marupek dan Sekretaris SIWO Mirza.

Baca Juga: PWI Kalbar Gelar Rapat Panitia HPN 2025, Angkat Tema UMKM di Era Digital

Dalam pertemuan tersebut dibahas persiapan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 Tingkat Provinsi Kalbar yang akan digelar di Kota Pontianak yang rencanya pada 19 Februari 2025 mendatang.

Pengurus PWI Provinsi Kalbar beraudiensi dengan Pj Walikota Pontianak Edi Suryanto dalam rangka persiapan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 Tingkat Provinsi Kalbar. Foto: prokopim Pontianak

Penjabat (Pj) Walikota Pontianak Edi Suryanto menyambut positif dan mendukung rencana pelaksanaan HPN 2025 di Kota Pontianak. Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak siap memfasilitasi kegiatan ini.

Sebagai mitra kerja pemerintah daerah dalam penyebarluasan informasi, ia menilai pers memiliki peran strategis dalam mengedukasi masyarakat, sekaligus menjadi jembatan informasi antara pemerintah dan publik.

“Kolaborasi antara pemerintah dan media sangat diperlukan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih. Saya berharap media dapat terus memberikan informasi yang objektif dan konstruktif demi kemajuan Kota Pontianak,” ujarnya usai menerima kunjungan jajaran Pengurus PWI Provinsi Kalbar.

  • Bagikan