Seorang Lansia Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia, Sempat Tak Terlihat Selama 3 Hari

  • Bagikan

HARIAN BERKAT – Seorang lansia berinisial JR (79) ditemukan meninggal dunia di kediamannya yang berlokasi di Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang, Minggu 2 Februari 2025 Malam.

Kapolres Sintang melalui Kasi Humas Polres Sintang AKP Nikadelis Dekok menuturkan penemuan jenazah ini berawal dari laporan istri korban yang akan mengunjungi korban yang saat itu diketahui sedang sakit.

Baca Juga : Dua Karyawan Toko Handphone di Ketapang Diamankan Satuan Reskrim Polres Ketapang

Dari keterangan yang diperoleh Kepolisian, korban tinggal terpisah dengan istrinya dimana kediaman istri korban berada tak jauh dari tempat tinggal korban.

“Korban ini tinggal terpisah dengan istrinya, saat ingin berkunjung istri korban ini melihat kondisi rumah korban yang saat itu memang gelap sehingga istri korban mengajak saksi yang merupakan tetangganya untuk bersama-sama menjenguk korban” Jelas Kasi Humas.

Menurut keterangan saksi korban yang saat itu memang sedang sakit sudah tidak terlihat selama 3 (tiga) hari terakhir.

Saksi yang berkunjung saat itu juga mengecek ke rumah korban dan didapati korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.

“Saat jenazah ditemukan kondisi nya sudah meninggal dunia dengan kondisi pada wajah yang agak mengembang dan sudah dipenuhi belatung” ungkapnya.

Baca Juga : Kapolres Kapuas Hulu Lakukan Panen Sayuran Hortikultura di Perkarangan Bergizi

“Melihat kondisi korban, kita bisa menduga korban memang sudah meninggal dari beberapa hari yang lalu dan baru ditemukan mengingat korban dan istrinya ini memang sudah lama tinggal terpisah” tambahnya.

Dari saksi diketahui juga korban memiliki riwayat penyakit pernafasan yang di deritanya.

Baca Juga : SAPRAHAN Khatulistiwa 2025 Bank Indonesia Sinergi Beberapa Even, Berikut Agendanya

Setelah proses evakuasi korban pun diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman.***

  • Bagikan