Warga Sanggau Kesal, Proyek Box Culvert Jalan Sutan Syahrir Mangkrak

  • Bagikan
Proyek Gorong-gorong atau Box Culvert di Gang Karya, Jalan Sutan Syahrir, Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau dikeluhkan warga. Foto: istimewa

HARIAN BERKAT –Proyek Gorong-gorong atau Box Culvert di Gang Karya, Jalan Sutan Syahrir, Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau dikeluhkan warga. Pekerjaan yang tidak kunjung selesai mengganggu aktifitas mobilisasi warga setempat.

“Tolong min, jalan kamek di Gang Karya Jalan Sutan Syahrir sudah dibongkar sejak September. Tapi sampai hari ini belum selesai,” keluh seorang warga yang diposting ulang admin Sanggau Informasi pada Selasa 21 Oktober 2025.

Baca Juga: Bupati Sanggau Sampaikan Nota Pengantar Rancangan Perubahan KUA-PPAS 2025

Pada postingan informasi itu, warga kesal atas mangkraknya proyek yang didanai melalui Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Sanggau tersebut.

Proyek Gorong-gorong atau Box Culvert di Gang Karya, Jalan Sutan Syahrir, Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau dikeluhkan warga. Foto: istimewa

“Yang kerjanya (pekerja) hanya datang kerja, boleh di bilang Senin-Kamis. Sangat menghambat segala aktivitas kamek (kami), dan longsor makin parah kenanya! Mana tau ada tindakan cepat dari pihak terkait,” begitu lanjutan curhatan warga di akun facebook Sanggau Informasi.

Wartawan lantas mengonfirmasi, Kepala Bidang Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Sanggau, Agus Hidayat. Ia membenarkan kondisi pekerjaan yang belum tuntas tersebut.

“Persoalan Ini sudah kita tindaklanjuti sesuai mekanisme kontrak,” jawab Agus Hidayat dikonfirmasi wartawan, Rabu 22 Oktober 2025.

Penulis: Marupek
  • Bagikan