Sanggau Kekurangan Guru,  Pemkab Usulkan 3.325 Guru P3K ke Pemerintah Pusat

  • Bagikan
Bupati Sanggau, Paolus Hadi menyaksikan langsung penandatangan kontrak guru P3K di halaman kantor Bupati Sanggau. Foto: Abang Indra

HARIAN BERKAT –Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sanggau Sudarsono, mengatakan total keseluruhan ada sekitar 5.000-an guru di Kabupaten Sanggau. Setengah dari jumlah itu adalah tenaga honorer yang bersumber dari APBD maupun dana BOS.

“Berarti sekitar 2.500-an orang. Sementara sekarang yang lolos Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) berjumlah 666 orang, artinya masih banyak kekurangan kita. Kalau kita lihat perkembangan ini, seharusnya masih ada satu tahap yang harus diikuti. Dua sudah kita ikuti. Satu tahap masih menunggu keputusan pusat, kapan mau tes,” ujarnya.

Mengingat masih banyaknya kekurangan guru di Kabupaten Sanggau, Darsono, mengaku telah mengusulkan 3.325 guru ke Pemerintah Pusat. Ia berharap Pemerintah Pusat dapat memenuhi kuota tersebut.
Selain itu, perekrutan guru P3K tahap III juga dapat dilaksanakan. Dengan begitu kekurangan guru bisa diminimalisir.

  • Bagikan