Tingkatkan Pengetahuan Ibu-ibu di Landak, BKKBN Kalbar Gandeng Dokter Spesialis Anak

  • Bagikan
Dokter spesialis anak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Landak Handoyo saat memberikan materi terkait tumbuh kembang anak yang ideal kepada ibu-ibu. Foto: harianberkat.com

Baca Juga: Optimalisasi Peran Posyandu dalam Penanganan Stunting

Selanjutnya menurut Handoyo anak juga harus mendapatkan kasih sayang yang cukup diantaranya dengan menciptakan rasa aman dan nyaman, sehingga anak merasa dilindungi. Lalu anak diperhatikan minat, keinginan, dan pendapatnya.

Kemudian diberikan contoh, dibantu, didorong dimotivasi, dan dihargai, serta dididik dengan penuh kegembiraan, melakukan koreksi dengan kegembiraan dan kasih sayang.

“Anak perlu distimulasi sejak dini untuk mengembangkan sedini mungkin kemampuan sensorik, motorik, emosi-sosial, bicara, kognitif, kemandirian, kreativitas, kepemimpinan, moral dan spiritual,” ujar Handoyo.

Sementara itu Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalbar Pintauli Romangasi Siregar mengingatkan para orang tua untuk selalu peka dalam memantau perkembangan anak-anak mereka.

Terutama ketika pertumbuhan anak-anak mereka tidak mengalami perubahan atau stagnan bahkan turun harus segera diberikan perhatian serius oleh para orang tua.

“Orang tua harus memahami berat dan tinggi badan anak harus ada pertumbuhan hingga usia dua tahun. Jika berat dan tinggi badan anak stagnan apalagi turun harus menjadi perhatian orang tua,” kata Pintauli Romangasi Siregar.

Ia mengatakan para orang tua harus rajin membawa anak-anak mereka ke Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) untuk diukur dan ditimbang secara rutin. Sehingga perkembangan anak bisa diketahui secara rutin terutama tinggi dan berat badannya.

Apalagi jika dalam waktu tiga bulan anak-anak jika diukur dan ditimbang tidak menunjukkan pertambahan maka harus menjadi perhatian serius para orang tua.

“Ibu-ibu harus rajin untuk membawa anak-anak diukur dan ditimbang, apalagi dalam tiga bulan tidak ada perkembangannnya itu harus menjadi perhatian serius,” ujarnya.

“Semua anak harus wajib datang ke Posyandu pada saat anak tidak naik berat badannya maka harus jadi perhatian,” tutup Pintauli.***

Penulis: Marupek
  • Bagikan